Sabtu, 05 Juli 2014

Sejarah Lagu "You'll Never Walk Alone"




Sengaja saya posting ini karena memang saya suka cari tahu hal-hal yang berhubungan dengan saya, termasuk salah satunya yaitu "Liverpool".
Lagu You'll Never Walk Alone dikenal sebagai anthem dari salah satu klub sepak bola Inggris yaitu Liverpool, Lagu ini pasti dinyanyikan oleh pendukung setia Liverpool, di anfield atau di mana saja mereka berada mendukung liverpool bertanding. Lagu ini diciptakan oleh dua musisi asal Amerika Serikat untuk pementasan opera di Broadway, Carousel pada 1945, mereka adalah pemusik Richard Rodgers dan pencipta lirik Oscar Hammerstein II. Pada 5 Oktober 1965 group band asal Liverpool Gerry & The Pacemakers melansir albumnya yang salah satu lagunya berisi You'll Never Walk Alone.
Video di bawah ini menunjukan The Kop menyanyikan lagu di final Piala FA antara Liverpool dan Leeds United pada tahun 1965, jika anda menonton video sepenuhnya anda jelas dapat mendengar versi kopites (sebutan pendukung Liverpool) dan komentar Kenneth Wolstenholme yang berkomentar bahwa itu adalah nyanyian fans Liverpool.


Siapa yang menyanyikan pertama? Liverpool atau Celtic
Ada banyak perdebatan antara Liverpool dan pendukung Celtic, siapa yang terlebih dahulu mengadopsi lagu tersebut, tetapi yang diterima secara luas bahwa the Kop lah kelompok yang terlebih dahulu, berkat koneksi lokal dengan Gerry & The Pacemakers dan mereka mempresentasikan versi mereka dari lagu tersebut ke Bill Shankly (manager Liverpool kala itu).
Banyak klub luar inggris yang juga menyanyikan lagu ini : CSKA Sofia (Bulgaria), Rapid Vienna (Austria), Dinamo Zagreb (Kroasia), Ajax dan Twente (Belanda), Dortmund, Scalke, Bremen, St Pauli, Aachen, Mainz 05, dan Kaiserslautern (Jerman), AEK Athens (Yunani), FC Tokyo (Jepang), serta Brugge, Antwerp dan Mechelen (Belgia).
Satu yang tak bisa dipungkiri, pada akhir 1950-an, Liverpool adalah garda depan dalam urusan musik. Dipimpin The Beatles yang semua anggotanya tak ada yang suka sepak bola, yang membedakan aksen orang-orang Liverpool berbeda dengan aksen Inggris kebanyakan, ini menerangkan bila You'll Never Walk Alone turut mendunia bersama dengan gelombang MerseyBeat.

Akhirnya, berikut ini adalah Video untuk Gerry & The Pacemakers - "You'll Never Walk Alone"


YNWA

0 comments:

Posting Komentar